Jumat, 09 Maret 2012

Perempuan Lebih Peka Melihat Ular Saat Mau Datang Bulan

Browser anda tidak mendukung iFrame



Ilustrasi (dok: Thinkstock)
Jakarta, Saat melihat seekor ular, reaksi kebanyakan perempuan adalah berteriak atau berlari ketakutan. Reaksi tersebut bisa muncul lebih cepat saat perempuan lebih peka melihat ular, yakni beberapa hari menjelang menstruasi atau datang bulan.

Menurut sebuah penelitian, perubahan hormon selama siklus menstruasi bisa mempegaruhi fungsi otak di bagian yang mengatur rasa takut dan gelisah. Pada waktu-waktu tertentu, otak menjadi lebih penakut yakni sejak masa subur hingga beberapa hari menjelang menstruasi.

Dalam siklus menstruasi, masa-masa tersebut dikenal dengan nama fase luteal yakni masa persiapan untuk melepas sel telur dari ovarium. Diyakini, meningkatnya rasa takut berguna untuk melindungi kehamilan apabila pada fase tersebut telah terjadi pembuahan.

Penelitian yang dilakukan oleh Nobuo Masataka dari Kyoto University Primate Institute baru-baru ini berhasil membuktikan adanya perubahan rasa takut dalam siklus menstruasi. Dalam penelitian itu, Nobuo melibatkan 60 perempuan sehat berusia 29-30 tahun.

Para partisipan diminta mengamati sejumlah gambar yang ditayangkan dengan sangat cepat, lalu harus menunjuk gambar yang ada ularnya. Eksperimen ini dilakukan beberapa kali pada setiap fase yang berbeda dalam siklus menstruasinya sehingga bisa saling dibandingkan.

Hasil analisis membuktikan, rasa takut meningkat hingga level tertinggi pada fase luteal dan ditunjukkan dengan respons yang lebih cepat saat melihat gambar ular. Dibandingkan saat berada pada fase lain, perempuan menunjuk gambar ular lebih cepat saat berada di fase luteal.

Meski demikian, kesimpulan dari penelitian ini masih harus ditindak lanjuti. Dikutip dari MSNBC, Jumat (9/3/2012), metode yang dipakai oleh Nobuo kurang kuat karena tidak disertai pemeriksaan hormon untuk memastikan bahwa siklus menstruasi ikut berperan.


(up/ir

Tidak ada komentar:

Posting Komentar