Jumat, 29 Juli 2011

Selama Puasa, RS Fatmawati Butuh Darah 100 Kantong/Hari

Your browser does not support iframes.



RS Fatmawati (dok: detikhealth)Jakarta, Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, kelangkaan donor darah di bulan puasa perlu diantisipasi dengan baik. Untuk menjamin agar stok darah selama bulan puasa selalu aman, RS Fatmawati butuh cadangan darah sedikitnya 100 kantong/hari.

Stok aman sebesar 100 kantong darah/hari diperhitungkan untuk mengantisipasi jika sewaktu-waktu ada kondisi yang membutuhkan darah dalam jumlah lebih banyak. Dalam kondisi normal, rata-rata RS Fatmawati hanya membutuhkan sekitar 60 kantong darah/hari.

Sedangkan untuk memenuhi stok darah sebanyak itu, dibutuhkan paling tidak 50 orang donor darah tiap harinya. Padahal untuk saat ini, Unit Transfusi Darah Rumah Sakit (UTDRS) Fatmawati rata-rata baru sanggup menghimpun 10 donor langsung dan sekitar 20-30 donor pengganti.

Donor langsung merupakan donor sukarela yang diambil darahnya sebagai persediaan jika sewaktu-waktu dibutuhkan. Sementara itu, donor pengganti adalah donor yang diambil darahnya saat ada kebutuhan saat itu juga, baik yang berasal dari kerabat atau teman pasien sendiri maupun donor bayaran.

"Selain donor yang datang sendiri, secara rutin UTDRS Fatmawati juga mendatangi kelompok-kelompok donor darah. Ada 10 kelompok, kebanyakan dari umat di masjid-masjid atau gereja," ungkap Direktur RS Fatmawati, Dr Andi Wahyuningsih Attas, SpAn dalam kunjungan media ke UTDRS Fatmawati, Cilandak, Jumat (29/7/2011).

Dr Andi yang juga seorang donor tetap ini mengatakan, karyawan RS Fatmawati sering diberdayakan untuk memenuhi kebutuhan darah di UTDRS. Dari sekitar 2.000 karyawan rumah sakit tersebut, sekitar 30 persen di antaranya tercatat sebagai donor tetap.

UTDRS Fatmawati merupakan UTDRS percontohan di Indonesia yang didirikan sejak tahun 2009. Jenis layanan yang tersedia mirip UTD milik PMI pada umumnya yakni pengambilan darah dari donor, pemeriksaan atau skrining, pengolahan komponen dan distribusi darah ke pasien yang membutuhkan.


(up/ir

Tidak ada komentar:

Posting Komentar