Kamis, 16 Februari 2012

Operasi Sederhana Bisa Atasi Mata Juling

Browser anda tidak mendukung iFrame



Ilustrasi (dok: Thinkstock)
Jakarta, Selama ini, strabismus atau mata juling hanya bisa disembuhkan dengan beberapa operasi yang rumit dan memakan waktu lama. Kini para ahli di Amerika mengembangkan metode baru, yang bisa menyembuhkan juling hanya dengan sekali operasi.

Sebuah metode baru yang lebih simpel untuk operasi mata juling dikembangkan oleh para ahli di Boston's Children Hospital (BCH). Jika sebelumnya butuh beberapa kali operasi, metode baru ini hanya butuh sekali operasi dan masa pemulihannya hanya seminggu.

"Kadang orang dengan strabismus yang kompleks bisa terisolasi secara sosial, bahkan mengalami masalah leher dan punggung karena harus menoleh agar bisa melihat dengan benar," kata David Hunter, kepala bagian opthalmologi di BHC, seperti dikutip dari Medindia, Kamis (16/2/2012).

Metode baru yang dipublikasikan dalam jurnal Archives of Ophthalmology ini telah sukses diujikan pada sejumlah anak penderita mata juling yang tidak bisa menggerakkan bola matanya ke arah luar. Sebelum operasi, anak-anak ini selalu harus memiringkan kepala untuk bisa melihat.

Dalam operasi ini, para ahli opthalmologi di BCH melakukan reposisi atau penataan ulang terhadap beberapa jenis otot mata. Hampir sama dengan prosedur yang biasa digunakan, hanya saja lebih disederhanakan sehingga cukup dilakukan dalam satu kali operasi.

Cedera leher dan punggung seperti yang diungkap Hunter merupakan salah satu dampak terburuk dari mata juling jika tidak diatasi. Meski tak semuanya mengalami hal itu, kebanyakan penderita akan mengalami masalah sosial berupa rasa minder karena sering diejek.

Penyebab mata juling ada bermacam-macam, salah satunya yang paling sering adalah faktor congenital atau bawaan lahir. Kadang gejalanya tidak langsung terdeteksi, namun ada baiknya orangtua mulai mengamati gerakan bola mata anaknya sejak baru lahir hingga usia 6 bulan atau 2,5 tahun.


(up/ir

Tidak ada komentar:

Posting Komentar