Senin, 30 April 2012

Ini Dia yang Meningkatkan Risiko Kanker Payudara

Browser anda tidak mendukung iFrame



ilustrasi (foto: Thinkstock)
Jakarta, Kanker payudara adalah penyakit yang paling menakutkan bagi semua wanita di dunia. Salah satu penyebab kanker payudara adalah dari makanan yang mengandung kadmium, yaitu kontaminan logam berat yang berbahaya jika masuk ke dalam tubuh.

Para peneliti di swedia melakukan penelitian terhadap 55.000 wanita dengan cara menghitung kadar pemaparan kadmium dalam makanan yang dimakan oleh para peserta penelitian tersebut.

Penelitian dilakukan selama 12 tahun dan para peneliti mencatat sekitar 2.100 kasus kanker payudara terjadi pada wanita yang telah menopause.

Peneliti membagi kasus kanker payudara menjadi tiga kelompok berdasarkan jumlah kadmium yang terkandung dalam makanan yang dikonsumsi oleh para peserta penelitian. Para wanita dengan kadar kadmium tinggi mengalami peningkatan risiko terhadap kanker payudara sebanyak 21 persen.

Kelompok wanita yang mengonsumsi gandum utuh dan sayuran paling tidak mungkin dapat mengembangkan kanker payudara, dibandingkan dengan wanita yang telah terpapar kadmium melalui jenis makanan lain. Studi ini dipublikasikan dalam jurnal Cancer Research.

Menurut data dari United States Geological Services, sekitar 90 persen dari batu fosfat digunakan untuk memproduksi pupuk kimia, dan batuan ini sering terkontaminasi dengan kadmium terjadi secara alamiah. Tanaman yang merupakan sumber makanan manusia dipupuk dengan menggunakan pupuk kadmium tersebut.

"Kadmium mencemari lahan pertanian tidak hanya karena penggunaan pupuk, tetapi juga melalui deposisi atmosfer dari emisi oleh berbagai industri," jelas Bettina Julin, mahasiswa kedokteran di Karolinska Institutet's Institute of Environmental Medicine seperti dilansir rodale, Senin (30/4/2012).

Berikut adalah cara yang dapat membantu melindungi diri dari kadmium dalam makanan penyebab kanker payudara, antara lain:

1. Berhenti merokok
Daun tembakau sangat baik menyerap kadmium dan setengah dari pemaparan kadmium seorang perokok berasal dari rokok.

2. Batasi mengonsumsi makanan yang mengandung kadmium
Makanan tertentu bisa mengandung kadar kadmium, termasuk kepiting, kerang dan jeroan seperti hati dan ginjal.

3. Memilih sayuran yang bebas pupuk kimia
Sangat sulit untuk menghindari kadmium dalam sayuran yang ditanam oleh para petani karena penggunaan pupuk kimia. Anda dapat menanam beberapa jenis sayuran sendiri di pekarangan rumah dan pastikan Anda tidak menggunakan pupuk kimia.


(ir/ir

Tidak ada komentar:

Posting Komentar