Kamis, 30 Juni 2011

Ingin Mirip Rihanna, Mata Malah Buta Karena Lensa Kontak Ilegal

Your browser does not support iframes.



Rihanna (Foto: getty images)New York City, Gaya penyanyi top Rihanna banyak ditiru gadis-gadis remaja. Termasuk bola matanya yang sering berganti warna mulai dari merah, kuning sampai biru. Karena ingin bergaya mirip Rihanna seorang gadis remaja memakai lensa kontak berwarna ilegal. Tapi gara-gara lensa kontak ilegal itu matanya kini tak bisa melihat.

Erica Barnes, seorang gadis asal New York kini membutuhkan transplantasi atau cangkok kornea setelah secara ilegal memasang lensa kontak berwarna di toko kecantikan lokal.

Erica Barnes dilaporkan membeli lensa kontak berwarna merah kecoklatan seharga 20 dolar (Rp 180 ribu) di sebuah toko kawasan Jamaika Avenue di Queens, New York, karena dia ingin tampak seperti penyanyi Rihanna. Semua teman-temannya juga melakukan yang sama. Erica mengenakan lensa selama seharian bahkan ia mengenakannya saat tidur.

"Karena 20 dolar, ia kehilangan matanya," kata Trina Swain, ibu Erica, seperti dilansir Foxnews, Jumat (1/7/2011).

Trina mengatakan setiap orangtua harus mengetahui bahwa putri-putrinya berada dalam bahaya. "Lensa kontak adalah 'permen mata' yang dapat dibeli anak-anak gadis kita di mana saja," jelas Trina.

Berdasarkan hukum federal AS, seseorang perlu resep dari dokter untuk membeli lensa kontak. Dan lensa kontak harus dibeli dari penyedia layanan kesehatan berlisensi, yang dapat mengajarkan cara untuk menggunakan dan merawat lensa kotak tersebut.

Sedangkan Erica mengatakan hanya membersihkan lensa kontak dengan air keran, bukan dengan pembersih khusus seperti larutan saline.

"Lensa kontak yang dibeli dari toko kecantikan sering tidak cocok (dengan mata) dan tidak benar, serta tenaga penjualan yang menjual tidak memberikan saran yang tepat tentang bagaimana mengurus atau bagaimana menggunakannya," jelas Dr. Jules Winokur, spesialis kornea di New York City.

Dr. Winokur mendapatkan beberapa pasien yang datang ke kantornya karena keluhan infeksi akibat menggunakan lensa kontak ilegal dan ia mengatakan menggunakan lensa kontak tersebut bukanlah ide yang baik.

"Perlu ukuran yang pas dan instruksi yang tepat tentang bagaimana menyimpan lensa kontak," ujar Dr. Winokur.

Selain itu, sebagian besar lensa kontak yang dipakai untuk sehari-hari harus dibersihkan setiap malam sebelum tidur dan dilepaskan saat Anda tidur.

Lensa kontak tidak dirancang untuk dipakai semalaman karena bisa menghambat aliran oksigen ke kornea. Ketika oksigen diblokir maka bentuk pembuluh darah akan berubah supaya bisa membawa oksigen lebih banyak lagi.

Tidur menggunakan lensa kontak bisa mempengaruhi pembuluh darah di mata dan meningkatkan risiko pengembangan infeksi kornea. Kondisi ini dapat memicu terjadinya kebutaan permanen.




(mer/ir

SMS Motivasi Bantu Orang Tobat Merokok

Your browser does not support iframes.



(Foto: thinkstock)Jakarta, Berbagai cara dilakukan orang untuk dapat berhenti merokok, karena berhenti merokok memang bukan perkara yang mudah. Tapi penelitian baru menemukan bahwa SMS yang berisi motivasi dapat dua kali lipat membantu orang untuk berhenti merokok.

Ponsel sepertinya sudah menjadi benda yang tak asing bagi masyarakat, termasuk fasilitas SMS (Short Message Service) yang dimilikinya. Kini SMS tak hanya jadi alat komunikasi tetapi juga membantu perokok untuk meninggalkan kebiasaan buruknya.

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa pesan teks (SMS) motivasi memiliki dua kali lipat kemungkinan untuk dapat membuat para perokok 'bertobat'.

Dalam penelitian yang melibatkan 5.800 perokok di Inggris yang ingin berhenti, penelitidan kelompok kontrol yang tidak menerima SMS motivasi (2.885 peserta).

Pesan-pesan motivasi yang dikirimkan kepada kelompok yang disebut txt2stop adalah dorongan, membantu mengatasi ngidam dan efek balikan, serta nasihat tentang mencegah penambahan berat badan saat berhenti merokok.

"Waktu mengidam rokok berlangsung rata-rata kurang dari 5 menit. Untuk membantu mengalihkan perhatian Anda, cobalah menikmati minuman perlahan-lahan sampai keinginan itu hilang," isi salah satu pesan motivasi, seperti dilansir Healthday, Jumat (30/6/2011).

Air liur peserta juga diuji untuk memverifikasi apakah cara ini benar-benar berhasil. Hasilnya, kelompok yang menerima SMS motivasi lebih dari dua kali lipat untuk bisa berhenti merokok ketimbang orang dalam kelompok kontrol, yaitu 10,7 persen versus 4,9 persen.

"Temuan menunjukkan bahwa SMS motivasi harus ditambahkan sebagai teknik yang digunakan untuk membantu orang berhenti merokok," kata Dr. Caroline Free, dari London School of Hygiene dan Tropical Medicine.

Menurutnya, pesan teks atau SMS adalah cara yang sangat mudah bagi perokok untuk menerima dukungan agar dapat berhenti. Orang dalam kelompok txt2stop digambarkan seperti memiliki 'teman' untuk mendorong atau 'malaikat' di bahu mereka.

"Ini membantu orang menahan godaan untuk merokok," kata Dr Free, dalam rilis berita jurnal. Hasil penelitian ini telah diterbitkan dalam jurnal online 29 bulan Juni di The Lancet.

(mer/ir

Rahasia Awet Muda Ditemukan di Pulau Paskah

Your browser does not support iframes.



foto: ThinkstockJakarta, Proses penuaan adalah sesuatu yang tak terhindarkan, namun sering jadi masalah jika berlangsung terlalu cepat. Para ilmuwan menemukan obat baru untuk memperlambat proses tersebut, bahannya hanya ada di Pulau Paskah di Samudera Pasifik.

Obat yang kemudian dinamakan Rapamycin ini dibuat dari bakteri yang hidup di Pulau Paskah, salah satu pulau terpencil di Samudera Pasifik yang termasuk dalam gugus Polinesia. Dalam uji coba, obat ini bisa mengatasi penyakit Hutchinson-Gilford Progeria Syndrome (HGPS).

HGPS merupakan kelainan genetik yang langka dan membuat penderitanya mengalami proses penuaan sangat cepat sehingga sering mati muda, biasanya di usia 12-an tahun. Penuaan yang sangat cepat ini dipicu oleh sejenis protein yang disebut progerin.

Rapamycin yang dijuluki 'obat awet muda' ini bekerja dengan cara menyingkirkan progerin yang berlebihan di dalam tubuh penderita HGPS. Berkurangnya progerin menyebabkan sel-sel tubuh mengalami penuaan secara normal, tidak secepat ketika belum mendapatkan obat ini.

Ilmuwan dari Harvard Medical School, Francis Collins yang meneliti obat ini berharap suatu saat nanti Rapamycin bisa diproduksi secara luas. Selain untuk menyembuhkan HGPS, obat ini diharapkan juga bisa berguna untuk mencegah penyakit-penyakit yang dipicu oleh proses penuaan.

Peneliti lainnya, Dimitri Krainc mengatakan bahwa temuan ini sangat bermanfaat karena bisa juga menghambat proses penuaan alamiah. Pada orang normal, progerin juga dihasilkan dalam jumlah tertentu oleh sel-sel tubuh sebagai produk sampingan.

"Obat ini meningkatkan kemampuan alami tubuh untuk membuang protein tersebut sehingga proses penuaan pada organ-organ tubuh bisa diperlambat dan usia harapan hidup secara umum akan meningkat," ungkap Krainc seperti dikutip dari Telegraph, Kamis (30/6/2011).

(up/ir

Pecandu Narkoba Banyak Berawal dari Kecanduan Rokok

Your browser does not support iframes.



foto: ThinkstockLos Angeles, Kecanduan alkohol dan obat terlarang pada remaja berhubungan erat dengan kebiasaan merokok. Diyakini 1 dari 4 pecandu narkoba berawal dari kecanduan rokok, sementara 90 persen di antaranya mulai kecanduan sejak di bawah umur 18 tahun.

Penelitian terbaru yang dilakukan National Center on Addiction and Substance Abuse (CASA) menunjukkan 90 persen pecandu narkoba (narkotika dan bahan bebahaya) di Amerika Serikat mulai kecanduan sebelum usai 18 tahun. Artinya masa SMA paling rentan penyalahgunaan narkoba.

Menariknya, 1 dari 4 pecandu atau 25 persen mulai mencoba-coba narkoba sejak mengenal rokok. Karena itu, para ahli di CASA sepakat bahwa kebiasaan merokok pada anak remaja bisa menjadi indikator paling kuat untuk memprediksi penyalahgunaan narkoba di kemudian hari.

Dalam penelitian yang melibatkan 17.809 remaja berusia di atas 12 tahun ini, terungkap bahwa remaja yang merokok lebih rentan penyalahgunaan berbagai jenis narkoba. Risiko kecanduan ganja lebih tinggi 7 kali lipat, kokain 14 kali lipat dan heroin 16 kali lipat.

Untuk sekedar coba-coba, remaja di usia 12-15 tahun yang merokok 44 kali lebih rentan mengenal heroin dibandingkan yang tidak merokok. Pengaruh rokok di usia ini 2 kali lebih besar dibandingkan usia 50 tahun ke atas, dalam kaitannya dengan penyalahgunaan heroin.

"Otak masih berkembang hingga umur 25 tahun. Jika pada masa itu otak sudah mengenal nikotin, rokok akan jadi pintu gerbang untuk kecanduan senyawa lain khususnya alkohol dan obat terlarang," ungkap Dr Stanton Glantz dari University of California seperti dikutip dari Medicalnewstoday, Kamis (30/6/2011).

Kokain, serbuk putih yang berasal dari tanaman coca (Erythroxylum coca) merupakan jenis narkoba paling banyak disalahgunakan di kalangan perokok. Karena belakangan jumlah perokok di kalangan SMA meningkat, diyakini pengguna kokain di masa depan juga akan bertambah.

(up/ir

Facebook Bisa Picu Gangguan Obsesif Kompulsif

Your browser does not support iframes.



(Foto: thinkstock)Jakarta, Ciri orang yang mengalami gangguan obsesif kompulsif (Obsessive Compulsive Disorder/OCD) adalah selalu mengulang-ulang atau mengecek berkali-kali untuk meyakini dirinya sendiri bahwa yang dilakukannya sudah benar. OCD adalah gangguan mental yang menimbulkan kecemasan bagi orang yang menderitanya.

Penyebab OCD ini hingga kini belum diketahui pasti, tapi pemicunya bisa karena stres atau mengalami tekanan berat. Nah, ternyata jejaring sosial seperti Facebook dan Twitter juga bisa memicu terjadinya gangguan obsesif kompulsif (Obsessive Compulsive Disorder/OCD).

Pengguna Facebook dan Twitter bisa terkena OCD karena dua jejaring sosial ini telah membuat penggunanya menjadi kecanduan sehingga harus berkali-kali mengecek, dan berulang-ulang membukanya karena terobsesi ingin tahu apa yang orang lain lakukan.

"Layanan jejaring sosial seperti Facebook dan Twitter bisa membuat perilaku kita menjadi obsesif daripada sebelumnya," ujar Dr Pam Spurr selaku ahli perilaku, seperti dikutip dari The Sun, Kamis (30/6/2011).

Bagi orang yang menggunakan jejaring sosial, maka ia akan memeriksa situsnya berulang-ulang dan jika tidak melakukan akan membuat kecemasannya semakin buruk.

Situs jejaring sosial bisa menciptakan pikiran dan kecemasan yang lebih tinggi pada penggunanya, seperti halnya harus cepat dan secara teratur memperbaharui profilenya, serta memberikan tekanan untuk membuat komentar yang 'benar' sehingga ia akan membacanya berkali-kali untuk menyakinkan dirinya.

Pengguna jejaring sosial akan menjadi terobsesi untuk membaca apa yang orang lain katakan dan membuatnya terisolasi dari bagian tersebut. Kondisi ini akan mengeset pikiran tersebut sehingga menjadi sangat kompulsif.

Kebiasaan ini bisa saja mengambilalih hidupnya. Ketika ia tidak membuka situs tersebut, ia akan menjadi cemas dan bertanya-tanya apa yang harus dilakukannya karena merasa ada yang hilang.

Untuk mengatasi kondisi ini adalah dengan menenangkan pikiran melalui pola pikir dan gaya hidupnya. Ia harus lebih tenang dan lebih dalam mengendalikan rasa cemas akibat pikirannya sendiri yang memicu perilaku kompulsif.

Usahakan untuk melindungi diri dan membatasi jumlah waktu yang dihabiskan untuk online, tetap terlibat dalam kegiatan lain, serta cobalah hanya memeriksa situs teman terdekat dan keluarga.

Jika memang memiliki OCD maka Anda tidak sendiri, karena beberapa orang terkenal diketahui memiliki kecenderungan perilaku obsesif kompulsif seperti Wayne Rooney, Alesha Dixon, Katy Perry, Megan Fox, Justin Timberlake, Paul Gascoigne, Jessica Alba, Charlize Theron dan Rafael Nadal.

Kelainan obsesif kompulsif adalah suatu gangguan yang mana seseorang memiliki pikiran dan ketakutan yang tidak masuk akal sehingga membuat orang tersebut melakukan perilaku yang berulang-ulang (tekanan).

Seseorang yang mengalami OCD menyadari bahwa obsesinya tidak masuk akal dan mencoba untuk mengabaikannya, tapi hal ini hanya akan meningkatkan tekanan dan kecemasan dalam dirinya.

(ver/ir

Gen Manusia Tidak Suka Lihat Wajah Murung

Your browser does not support iframes.



(Foto: thinkstock)Reading, Inggris, Hampir semua orang lebih suka melihat wajah yang terlihat bahagia ketimbang wajah yang murung, meski hal tersebut tidak berlaku pada penyandang autis. Lantas mengapa orang lebih suka melihat wajah yang bahagia?

Sebuah studi baru menemukan bahwa mutasi pada gen tertentu dapat membuat orang lebih banyak menghabiskan waktu melihat wajah yang tampak bahagia dibanding orang lain. Gen tersebut adalah cannabinoid receptor 1 (CNR1) dalam sel otak.

Peneliti mengatakan mutasi pada gen ini akan membuat perbedaan dalam cara orang memproses emosi pada wajah.

"Ada faktor genetik yang mempengaruhi aspek-aspek paling dasar dari perilaku sosial kita, misalnya berapa lama kita melihat wajah bahagia," kata Bhismadev Chakrabarti, peneliti dan asisten profesor di University of Reading di Inggris, seperti dilansir Livescience, Kamis (30/6/2011).

Hasil studi ini juga memberikan wawasan tentang genetika autisme. Individu dengan autis memiliki kesulitan dalam memahami emosi wajah dan jarang melihat wajah orang.

Peneliti menyebutkan bayi cenderung melihat lebih lama pada rangsangan tertentu, termasuk wajah bahagia. Satu hipotesis adalah karena bayi mendapat 'penghargaan' pada otaknya, melalui pelepasan zat kimia tertentu ketika mereka melihat benda-benda menyenangkan.

Cannabinoid receptor 1 terlibat dalam respon otak untuk penghargaan. Gen ini mengontrol pelepasan dopamin, yaitu bahan kimia otak yang membuat orang merasa senang dan bahagia. Dari studi awal sebelumnya, peneliti menduga gen CNR1 mungkin membantu menentukan fiksasi pandangan.

Peneliti menemukan ada hubungan antara mutasi tertentu pada gen CNR1 dan berapa lama orang memandang wajah bahagia, tetapi tidak pada wajah jijik atau murung. Hal ini sesuai dengan teori mereka, karena wajah murung tidak akan bermanfaat.

Studi ini telah dipublikasikan secara online 29 Juni dalam jurnal Molecular Autisme.




(mer/ir

CT Scan Bisa Membantu Deteksi Kanker Paru

Your browser does not support iframes.



(Foto: thinkstock)Boston, Kanker paru termasuk salah satu jenis kanker yang masih sulit dideteksi. Kini studi menemukan bahwa melakukan pemeriksaan CT-scan bisa membantu mendeteksi kanker paru.

Hasil uji klinis yang dilakukan oleh peneliti dari UCLA terhadap 53.000 orang di 33 lokasi berbeda menemukan bahwa dosis rendah dari CT bisa mengurangi jumlah kematian akibat kanker paru pada perokok sebesar 20 persen.

"Hal ini mungkin menjadi sesuatu yang penting bagi kanker paru dalam satu dekade terakhir," ujar Dr Bruce Johnson dari Dana-Farber Cancer Institute di Boston, seperti dikutip dari CNN, Kamis (30/6/2011).

Para ahli menuturkan seseorang yang tergolong perokok berat dan baru berhenti merokok kurang dari 15 tahun lalu serta berusia antara 55-74 tahun disarankan untuk melakukan pemeriksaan kanker paru-paru dengan menggunakan CT scan.

"Ada cara lain yang secara signifikan bisa mengurangi risiko kaematian akibat kanker paru-paru, jika tidak pernah merokok maka jangan memulai tapi jika merokok segeralah berhenti," ujar Johnson.

Scan yang dilakukan lebih mungkin menemukan tumor yang relatif masih kecil sehingga meningkatkan kemungkinan pasien untuk sembuh dan bertahan hidup, serta mengurangi angka kematian akibat kanker.

Hasil studi ini telah dipublikasikan dalam New England Journal of Medicine, dan dibutuhkan studi lebih lanjut untuk mengetahui apakah CT scan nantinya bisa menjadi pedoman dalam melakukan skrining untuk kanker paru-paru.

Kanker paru-paru merupakan salah satu jenis kanker yang banyak menyebabkan kematian bagi laki-laki maupun perempuan, tapi belum ada cara yang baik untuk mendeteksinya. Untuk itu diharapkan pemeriksaan CT scan bisa menjadi cara dalam mendeteksi kanker paru yang ada.

Penyebab utama kanker paru-paru adalah merokok baik karena perokok aktif atau perokok pasif. Sedangkan penyebab lainnya adalah kontaminasi udara sekitar oleh zat asbes, polusi udara oleh asap kendaraan ataupun pembakaran termasuk asap rokok.

(ver/ir

Merokok di Dalam Mobil Lebih Bahaya dari Menghirup Asap Knalpot

Your browser does not support iframes.



(Foto: thinkstock)London, Rokok diketahui bisa menimbulkan banyak efek buruk bagi kesehatan. Tapi seorang dokter terkemuka di Inggris menuturkan bahwa merokok di dalam mobil lebih berbahaya bagi kesehatan dibanding menghirup asap knalpot.

Douglas Noble, seorang ahli kesehatan publik dari British Medical Association mengklaim untuk menyerukan kontrol terhadap tembakau bagi pengendara kendaraan bermotor terutama larangan merokok saat mengemudi.

"Di dalam mobil konsentrasi partikel diketahui 27 kali lipat lebih tinggi dibandingkan dengan seseorang yang merokok di dalam rumah, dan 20 kali lipat lebih tinggi daripada di pub," ujar Noble, seperti dikutip dari Dailymail, Kamis (30/6/2011).

Noble menuturkan konsentrasi tersebut jelas lebih bisa menimbulkan efek buruk bagi kesehatan, sehingga diperlukan peraturan yang ketat terutama untuk melindungi perempuan hamil serta anak-anak dari paparan asap rokok.

Diperlukan berbagai kampanye untuk mengakhiri kebiasaan merokok di dalam mobil terutama bagi orang yang membawa anak-anak atau ibu hamil di dalamnya, hal ini karena perokok tersebut telah membuat penumpang lainnya menjadi perokok pasif sehingga memiliki risiko kesehatan yang sama atau justru lebih besar dari perokok aktif.

Jika peraturan larangan merokok di dalam mobil bisa dilaksanakan, maka diharapkan nantinya juga bisa diterapkan larangan merokok di dalam rumah dan tempat-tempat lainnya sehingga mengurangi jumlah perokok pasif dan dampak buruk dari asap rokok.

Berbagai studi mengenai rokok telah menjelaskan bahwa di dalam asap rokok mengandung lebih dari 4.000 bahan kimia racun (toksik) serta 43 senyawa penyebab kanker (karsinogenik).

Selain itu asap rokok kalau ditiupkan ke meja agak susah hilangnya karena dia lengket, jadi bagaimana jadinya jika asap itu masuk ke dalam paru-paru yang makin lama semakin banyak jumlahnya.

Bukti-bukti ilmiah juga telah menunjukkan hubungan antara rokok dengan terjadinya berbagai penyakit seperti kanker, penyakit jantung, penyakit sistem saluran pernapasan, penyakit gangguan reproduksi dan juga kehamilan.

(ver/ir

Ketika Operasi Plastik Dijadikan Hadiah Lotre

Your browser does not support iframes.



(Foto: thinkstock)London, Bedah kosmetik atau operasi plastik untuk mempercantik diri makin diminati terutama di kalangan wanita. Saking banyaknya yang ingin melakukan bedah kosmetik, berbagai acara kompetisi menjadikan bedah kosmetik sebagai hadiahnya.

Banyaknya acara kompetisi yang mengadakan lotre bedah kosmetik, membuat kelompok kesehatan di Inggris menyerukan larangan bedah kosmetik sebagai hadiah.

Independent Healthcare Advisory Services (IHAS) dan British Association of Aesthetic Plastic Surgeons (Baaps) telah mengkriktik prosedur seperti operasi payudara, wajah dan botox yang ditawarkan sebagai hadiah.

Kelompok kesehatan tersebut mengklaim promosi bedah kosmetik menjadi lebih populer terutama selama tiga bulan terakhir. Beberapa ahli kesehatan juga percaya iklan operasi dengan cara ini mendorong banyak anak muda mendapatkan perawatan yang sebenarnya tidak mereka inginkan atau butuhkan.

Kekhawatiran ini mulai muncul setelah adanya 'My Big Fat Plastic Surgery Prize Draw', serangkaian acara bulanan pertama di Inggris.

Dengan membayar 25 poundsterling, peserta yang ikut acara kompetisi ini bisa memenangkan 4.000 poundsterling dan bebas memilih operasi plastik pilihan senilai hadiah tersebut.

Acara ini dilakukan di klab malam di London dan disponsori oleh sekelompok bedah kosmetik. Runner-up bahkan bisa mendapatkan hadiah make-up permanen dan semi permanen.

Sarah Bunge (50 tahun) adalah salah satu penyelenggara acara lotre di London dan bersikeras acara seperti ini tidak berbahaya.

"Kami sudah mulai acara ini setahun setelah penelitian. Kita tahu ada puluhan ribu orang yang ingin mengubah citra diri. Ini bukan tentang memiliki hidung yang besar atau ingin operasi payudara. Ini adalah tentang orang-orang yang hidup dengan masalah di wajah, pasien mastektomi dan mereka dengan cacat lain yang ingin martabat mereka kembali," jelas Sarah Bunge, seperti dilansir BBC NEws, Kamis (30/6/2011).

Tetapi Sally Taber, dari IHAS telah mengecam jenis hadiah lotre bedah kosmetik tersebut.

"Mereka menarik orang untuk menjalani operasi kosmetik yang tidak mungkin atau bahkan berpikir tentang hal itu. Sangat penting orang membuat keputusan yang tepat di lingkungan yang tepat. Tempat untuk berpesta (klab malam) bukanlah lingkungan yang tepat. Mereka harus berhenti beriklan dengan cara ini," tegas Sally Taber.





(mer/ir

Rabu, 29 Juni 2011

Minuman Ringan Bebas Gula Tetap Bisa Bikin Gemuk

Your browser does not support iframes.



foto: ThinkstockAustin, Texas, Di pasaran banyak ditemukan minuman ringan berlabel sugar-free alias bebas gula, seolah-olah jika diminum tidak akan bikin gemuk. Padahal pemanis buatan dalam minuman tersebut bisa membuat lingkar pinggang melebar 6 kali lebih cepat.

Konsumen sering terjebak dengan istilah-istilah sugar free, low calorie atau diet soda. Meski tidak menggunakan gula, minuman yang diberi label semacam itu tetap menggunakan pemanis buatan seperti aspartame sebagai pengganti gula sukrosa atau fruktosa.

Secara teori, pemanis buatan seperti aspartame memang mengandung kalori yang jauh lebih rendah dibanding gula biasa bahkan ada yang benar-benar bebas kalori. Namun dalam kaitannya dengan peningkatan berat badan, pemanis buatan tidak sepenuhnya aman.

Dalam penelitian terbaru yang dilakukan di University of Texas terungkap, orang-orang yang rutin mengonsumsi minuman kemasan berlabel bebas gula mengalami peningkatan berat badan lebih cepat, yakni 5-6 kali lipat. Penelitian ini melibatkan 474 orang selama 10 tahun.

Pada relawan yang mengonsumsi minuman bebas gula, lingkar pinggang mengalami peningkatan rata-rata 70 persen lebih besar dibandingkan kelompok yang tidak mengonsumsinya. Peningkatan paling tinggi yang teramati mencapai 500-600 persen atau sekitar 6 kali lipat.

"Data dalam penelitian ini menunjukkan bahwa diet-soda dan minuman berpemanis buatan lainnya tidak sesehat yang digembar-gemborkan," ungkap sang peneliti, Prof Helen Hazuda seperti dikutip dari Telegraph, Kamis (30/6/2011).

Pemanis buatan diduga memang tidak secara langsung mempengaruhi berat badan. Namun diyakini, promosi bahwa pemanis buatan lebih sehat mendorong seseorang untuk merasa lebih aman sehingga terkadang melupakan diet yang sehat saat mengonsumsi makanan dan minuman lainnya.


(up/ir

Petir Lebih Banyak Menyambar Pria Daripada Wanita

Your browser does not support iframes.



(Foto: thinkstock)Jakarta, Pada dasarnya petir bisa menyambar apapun yang bisa menghantarkan muatan listriknya ke tanah. Namun pada manusia, jenis kelamin mempengaruhi risiko tersambar petir karena menurut penelitian lebih dari 80 persen korban tewas adalah pria.

Kecenderungan ini terungkap dalam sebuah data yang dirilis oleh situs ramalan cuaca, AccuWeather.com baru-baru ini. Data ini mengungkap sedikitnya ada 948 orang tewas tersambar petir antara tahun 1995-2008, 82 persen di antaranya berjenis kelamin pria.

Secara fisik, sebenarnya tidak ada perbedaan anatomi maupun komposisi kimiawi tubuh yang membuat pria lebih rentan sambaran petir dibanding wanita. Perbedaan risiko tewas tersambar petir lebih dipengaruhi oleh naluri dan perilaku saat berada dalam bahaya.

"Pria cenderung terlalu berani ambil risiko saat terjadi badai petir. Misalnya saat olahraga di luar ruangan lalu ada petir, pria lebih jarang buru-buru berteduh," ungkap John Jensenius dari National Weather Service, seperti dikutip dari LaTimes, Kamis (30/6/2011).

Tahun ini saja, di Amerika Serikat sudah ada 6 korban tewas tersambar petir dan seluruhnya berjenis kelamin pria. Sebagian besar terjadi saat beraktivitas di luar ruangan, termasuk seorang pria 26 tahun yang sedang main baseball di California pada 21 Juni 2011 dan seorang pria 49 tahun yang sedang main golf di Shreveport, Lousiana pada 7 Juni 2011.

Selain jenis kelamin, usia juga berhubungan dengan risiko tersambar petir karena menurut AccuWeather.com korban tewas paling banyak berasal dari kelompok usia 10-19 tahun. Alasannya cukup masuk akal, karena anak sekolah lebih banyak bermain dan beraktivitas di luar ruangan.

Kombinasi unik antara 2 faktor yakni jenis kelamin dan usia dalam mempengaruhi risiko sambaran petir teramati dalam salah satu kasus yang terjadi di Pinellas County, Florida pada Juli 2007. Dalam peristiwa itu, sambaran petir menewaskan seorang remaja pria 16 tahun.

Saat kejadian, remaja tersebut sedang berjalan kaki besama ibunya. Petir menyambar tepat di dada sang remaja pria yang langsung tak sadarkan diri, sebelum tewas 4 hari kemudian sementara ibunya yang berjalan di sampingnya sama sekali tidak mengalami luka serius.

Badai petir sering terjadi di Amerika Serikat dengan korban tewas rata-rata 10 orang/tahun dan cedera 30 orang/tahun. Sebagian besar kasus yang memakan korban tewas yakni 70 persen terjadi antara bulan Juni-Agustus, sementara Florida merupakan negara bagian yang paling sering disambar petir.

(up/ir

Pria dengan Napas Tak Sedap Biasanya Susah Ereksi

Your browser does not support iframes.



(Foto: thinkstock)Jakarta, Kesehatan rongga mulut sering menjadi indikator kesehatan tubuh secara keseluruhan. Khusus pada pria, bau mulut yang tak sedap yang disertai gusi berdarah merupakan faktor risiko yang bisa membuat seseorang impoten atau susah ereksi.

Napas atau bau mulut tak sedap serta gusi berdarah merupakan gejala periodontitis, semacam radang atau infeksi yang menyerang gusi. Berbagai penelitian membuktikan, ada hubungan erat antara periodontitis atau radang gusi dengan risiko disfungsi ereksi pada pria.

Salah satunya dilakukan para peneliti di Luzhou Medical College, China. Dalam kesimpulannya para peneliti mengatakan, kesehatan seksual pria cenderung memburuk jika mengalami radang gusi dan sebaliknya akan membaik setelah masalah itu bisa teratasi.

Para peneliti memang tidak melihat hubungan secara langsung, namun radang yang terjadi di gusi menunjukkan bahwa tubuh tidak mampu melawan infeksi. Gangguan pada sistem kekebalan tubuh itulah yang sebenarnya dapat memicu masalah disfungsi ereksi.

Pria yang sering mengalami radang, termasuk periodontitis biasanya akan kekurangan enzim tertentu yang dinamakan eNOS. Enzim yang memproduksi senyawa Nitrat Oksida ini sangat dibutuhkan dalam proses ereksi, karena fungsinya adalah melebarkan pembuluh darah.

"Temuan ini kembali membuktikan bahwa radang gusi berdampak buruk pada fungsi ereksi," ungkap Dr David Meldrum, pakar ereksi dari University of California yang tidak terlibat dalam penelitian tersebut, seperti dikutip dari Myhealthnewsdaily, Rabu (29/6/2011).

Penelitian para ahli di China ini memang bukan yang pertama kali mengaitkan periodontitis atau radang gusi dengan masalah ereksi. Sebelumnya radang gusi juga dikaitkan dengan penumpukan lemak di perut, yang merupakan salah satu faktor risiko disfungsi ereksi.

Meski begitu, tak semua ahli sependapat dengan temuan yang dipublikasikan di Journal of Sexual Medicine edisi 23 Juni 2011 tersebut. Sebagian lebih sepakat jika radang gusi dikaitkan dengan risiko kesehatan secara umum, termasuk gangguan jantung dan diabetes.

"Saya tidak yakin kesehatan gusi memiliki berhubungan langsung dengan penis Anda. Butuh penelitian lebih lanjut untuk memastikanya," ungkap Dr Andrew Kramer, seorang ahli bedah serta gangguan ereksi dari University of Maryland.

(up/ir

Penemuan Baru yang Bikin Nyamuk Tak Berselera Pada Manusia

Your browser does not support iframes.



(Foto: thinkstock)Nashville, AS, Para ahli akhirnya menemukan cara baru untuk membasmi nyamuk yang mengancam manusia seperti malaria. Dengan tidak mengganggu ekosistem, ilmuwan mengubah kebiasaan-kebiasaan dari nyamuk dengan sebuah senyawa baru yang membuat nyamuk tak berselera pada manusia.

Setelah bekerja enam tahun, Dr Lawrence Zwiebel seorang peneliti dari Vanderbilt University di Nashville, Tennessee AS, akhirnya menemukan cara untuk mengusir serangga mematikan dengan pendekatan baru.

Tim Zwiebel berhasil mengubah kebiasaan dari hama kuno itu, seperti kebiasaan berpesta dengan mengidentifikasi senyawa yang dapat mengganggu penciuman perilaku nyamuk. Dengan senyawa baru ini diyakini sebagai cara yang ribuan kali lebih efektif dibandingkan dengan obat anti serangga yang paling umum digunakan, DEET (N, N-diethyl-m-toluamide).

"Senyawa ini diberi nama VUAA1, bekerja dengan mengaktifkan 76 reseptor bau serangga sekaligus, sehingga dapat sangat merangsang dan membingungkan serangga," Dr Lawrence Zwiebel, seorang peneliti di Vanderbilt University, seperti dilansir ABCNews, Rabu (29/6/2011).

Ilmuwan mengibaratkan nyamuk yang terkena senyawa tersebut dengan pengalaman manusia. "Jika Anda masuk ke lift dan ada seseorang dengan parfum terlalu menyengat, Anda hanya sekali mengaktifkan reseptor bau sedikit, tapi Anda masih ingin keluar untuk dari sana," kata Jones.

Untuk nyamuk, senyawa ini akan mengaktifkan setiap reseptor dan akan sangat membingungkan. Senyawa ini juga akan memperpendek kemampuan penciuman nyamuk terhadap manusia.

Dan jika bukan pada manusia, nyamuk akan menargetkan burung atau mamalia lain sebagai sasarannya, yang tidak menggunakan obat nyamuk. "Nyamuk akan menjadi sembarangan dalam mencari mangsa," jelas Jones.

Terlebih lagi, senyawa ini tampaknya juga efektif untuk serangga lainnya. "Ini penolak baru yang potensial dapat mengusir hampir setiap serangga," papar Jones.

Ancaman nyamuk berbahaya telah menjadi masalah global yang mendapat perhatian serius. Di berbagai penjuru dunia, nyamuk malaria telah merenggut nyawa seorang anak setiap 45 menit sekali, yang sebagian besar terjadi di Afrika. Namun kematian tersebut sebenarnya dapat dicegah.

"Binatang paling berbahaya di planet ini adalah gambiae Anopheles, nyamuk yang membawa malaria," kata Dr Zwiebel.

(mer/ir

Alergi-alergi Paling Aneh yang Dialami Manusia

Your browser does not support iframes.



(Foto: thinkstock)Jakarta, Makanan seperti makanan laut (sea food), susu sapi, kacang, debu atau bulu dari hewan peliharaan paling sering menyebabkan alergi. Tapi ada 6 jenis pencetus alergi yang tergolong paling aneh. Apa saja?

Alergi terjadi pada saat sistem kekebalan tubuh bertindak seolah-olah zat asing (pencetus) lebih berbahaya dari yang sebenarnya.

Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), ada delapan jenis makanan yang menjadi pencetus lebih dari 90 persen reaksi alergi, yaitu susu, telur, kacang tanah, kacang pohon (seperti hazelnut dan walnut), ikan, kerang, kedelai dan gandum.

Tapi ada 6 pencetus alergi lainnya yang tergolong aneh, seperti dilansir Myhealthnewsdaily, Rabu (29/6/2011), yaitu:

1. Alergi air mani
Meski jarang terjadi, ada beberapa perempuan yang alergi terhadap air mani atau semen pasangannya. Bahkan dalam kasus yang jarang terjadi, laki-laki pun bisa alergi terhadap air maninya sendiri.

2. Alergi daging sapi
Alergi daging sapi juga tidak biasa terjadi, terutama pada orang dewasa. Namun menurut sebuah studi kasus yang dilaporkan dalam Journal of Investigational Allergology and Clinical Immunology tahun 2001, seorang pria yang tidak memiliki riwayat alergi jelas mengalami dua reaksi pada daging sapi. Tes menunjukkan ia alergi terhadap daging sapi, kambing dan daging kelinci, tetapi tidak alergi terhadap kucing, kuda, tungau, kedelai atau susu sapi.

3. Alergi hormon wanita
Cukup banyak perempuan yang mengeluhkan memburuknya jerawat pada beberapa hari siklus menstruasinya. Namun, sejumlah kecil perempuan menderita kondisi yang disebut autoimmune progesterone dermatitis (APD), yaitu gangguan kulit yang diperburuk oleh hipersensitivitas progesteron selama fase luteal dari siklus menstruasi, yang terjadi setelah ovulasi.

4. Alergi air
Air sangat dibutuhkan manusia, bahkan sebagian besar tubuh manusia adalah air. Tapi ternyata untuk kasus yang jarang terjadi, air juga dapat menyebabkan alergi yang disebut aquagenic urticaria. Orang yang alergi air akan mengalami gatal-gatal parah dan bintik merah dalam waktu 5 menit setelah kontak dengan air, terlepas sumber (air laut atau air keran) ataupun suhu air tersebut.

5. Alergi larutan garam
Larutan garam memang dianggap zat berbahaya bila dikonsumsi secara berlebihan karena bisa menyebabkan naiknya tekanan darah. Namun, dalam kasus yang dilaporkan di American Journal of Emergency Medicine pada tahun 2009, seorang wanita asal Turki (37 tahun) mengembangkan suatu reaksi anafilaksis (alergi akut) karena infus normal saline (larutan garam) saat ini sedang menjalani pengobatan nyeri perut akut.

6. Alergi umpan ikan
Ada kasus yang melaporkan beberapa umpan ikan menyebabkan reaksi alergi di kalangan nelayan. Seorang nelayan amatir (58 tahun) mengeluh pembengkakan dan gatal-gatal di wajah dan tubuhnya setiap kali ia pergi memancing di air tawar. Gejala akan muncul sekitar tiga jam setelah ia mulai memancing, tapi kadang-kadang tidak akan muncul selama enam atau delapan jam, setelah ia kembali ke rumah.

Hasil tes mengungkapkan bahwa orang tersebut alergi terhadap larva Galleria mellonella (ngengat lilin besar), yang ia digunakan sebagai umpan saat memancing.

(mer/ir

Selasa, 28 Juni 2011

Olahraga dengan Perut Kosong Tak Efektif Membakar Lemak

Your browser does not support iframes.



foto: ThinkstockJakarta, Dengan harapan bisa cepat kurus, beberapa orang berolahraga dalam kondisi perut kosong. Padahal cara ini tidak efektif membakar lemak, jutru otot akan menyusut karena kalori yang terpakai lebih banyak berasal dari pembakaran protein.

Anggapan bahwa berolahraga dengan perut kosong akan memaksimalkan pembakaran lemak sepintas cukup masuk akal. Jika perut diisi dulu sebelum olahraga, maka kalori yang dipakai akan banyak berasal dari makanan dan bukan hasil pembakaran lemak.

Namun penelitian terbaru yang dimuat di Strength and Conditioning Journal menunjukkan, pembakaran lemak tidak meningkat meski tidak makan sebelum olahraga. Jumlah lemak yang terbakar sama saja dengan ketika olahraga didahului dengan makan yang cukup.

Ketika tidak makan, kalori yang dipakai untuk menghasilkan energi saat berolahraga tidak seluruhnya berasal dari pembakaran lemak. Sebagian di antaranya justru berasal dari pembakaran protein, yakni unsur paling dominan yang menyusun jaringan otot.

Dalam penelitian tersebut, para ahli mengamati pembakaran kalori pada sejumlah atlet bersepeda yang diminta berolahraga dengan perut kosong. Hasil pengamatan menunjukkan, 10 persen kalori berasal dari pembakaran protein yang membuat ototnya menyusut.

Menurut penelitian tresebut, makan sebelum olahraga lebih dianjurkan asal waktunya tidak terlalu berdekatan. Dikutip dari NYTimes, Rabu (28/6/2011), olahraga dengan perut kosong tidak lebih efektif menurunkan berat badan dan justru lebih banyak efek negatifnya.

Sementara dalam penelitian lain, makan sebelum olahraga justru memberikan manfaat lebih khususnya pada wanita, yakni tidak cepat lapar. Menurut penelitian yang dilakukan tahun 2002 tersebut, konsumsi 45 gram karbohidrat sebelum olahraga bisa mempertahankan rasa kenyang lebih lama sepanjang hari.

(up/ir

Racun Plastik Diduga Bikin Pria Makin 'Gemulai'

Your browser does not support iframes.



foto: ThinkstockColumbia, Tak hanya meningkatkan risiko mandul, efek racun plastik pada pria diduga juga bisa mengubah perilaku jadi seperti wanita yakni lebih gemulai. Efek ini diyakini akan menjauhkan pria dari wanita-wanita yang tertarik menjadi pasangannya.

Para ahli memang belum mendapatkan bukti ilmiah yang cukup kuat pada manusia, namun efek ini sudah dibuktikan pada beberapa spesies binatang. Dalam penelitian terbaru, mencit jantan jadi seperti betina sedangkan sebelumnya hal yang sama juga terjadi pada monyet.

BPA atau Bisphenol A merupakan racun kimia yang banyak dipakai sebagai campuran beberapa jenis plastik. Bukan itu saja, BPA juga sering dipakai sebagai pelapis pada kaleng makanan serta kertas thermal yang dipakai untuk mencetak struk belanja.

"Dalam penelitian kami, mencit jantan yang terkespos BPA dijauhi mencit betina dan cenderung menunjukkan perilaku seperti mencit betina," ungkap sang peneliti, Cheryl Rosenfeld dari University of Missoury seperti dikutip dari Straitstimes, Rabu (28/6/2011).

Penelitian terbaru yang dilakukan Rosenfeld ini telah dipublikasikan di jurnal Proceedings of the National Academy of Sciences baru-baru ini.

Sementara itu pada Mei 2009, sekelompok peneliti di Jepang sudah lebih dulu menemukan efek yang sama pada monyet jantan. Dalam penelitian yang dimuat di jurnal Psychoneuroendocrinology ini, asupan BPA sebanyak 10 mcg/kg berat badan diberikan pada monyet hamil.

Ketika monyet tersebut melahirkan monyet jantan, pertumbuhannya diamati selama beberapa bulan. Dari waktu ke waktu, monyet jantan tersebut cenderung menjauhi induk betinanya dan lebih aktif bergaul dengan lingkungan sosialnya seperti yang dilakukan monyet betina.

Hingga kini peneliti belum meneliti apakah efek yang sama juga bisa terjadi pada manusia. Namun berbagai penelitian menunjukkan, efek lain dari BPA bisa terjadi pada manusia antara lain peningkatan risiko kanker dan berkurangnya kualitas sperma pada pria.


(up/ir

Kenapa Kelelahan Bisa Memicu Serangan Jantung?

Your browser does not support iframes.



(Foto: thinkstock)Jakarta, Tubuh sebaiknya memang tidak terlalu diforsir untuk bekerja terus menerus, karena tubuh pun perlu beristirahat. Kondisi tubuh yang terlalu lelah atau kecapekan bisa memicu terjadinya serangan jantung. Kenapa bisa begitu?

Kelelahan adalah kondisi tubuh akibat berkurangnya energi atau kekuatan akibat kerja yang berlebihan, kurang tidur, khawatir, kebosanan, olahraga terlalu keras atau kurangnya melakukan aktivitas fisik.

Kondisi fisik dan mental yang terlalu lelah bisa memicu terjadinya berbagai macam penyakit kronis seperti gangguan pencernaan, gangguan sistem jantung serta penurunan daya tahan tubuh.

Jika kondisi tubuh yang kelelahan ini diikuti dengan pola makan dan tidur yang buruk seperti merokok, begadang dan mengonsumsi kopi maka bisa semakin memperberat kerja dari jantung.

Saat tubuh mengalami kecapekan maka tubuh akan bernapas lebih cepat dan lebih dalam untuk memasok oksigen lebih banyak. Kondisi ini tentu saja akan berpengaruh terhadap kerja jantung yang semakin berat.

Kondisi ini bisa menyebabkan terjadinya kram otot dan kram jantung yang membuat seseorang terkena serangan jantung. Hal ini akan lebih berisiko pada orang yang sudah memiliki gangguan jantung sebelumnya serta memiliki pola hidup yang tidak sehat.

Serangan jantung atau yang juga dikenal dengan myocardial infraction adalah kematian otot jantung mendadak karena halangan yang tiba-tiba pada arteri koroner akibat adanya pembekuan darah atau penyumbatan.

Penyumbatan pada arteri ini mengambil darah dan oksigen dari otot jantung yang menyebabkan otot jantung mengalami cedera. Cedera pada jantung ini menimbulkan sakit dada dan sensasi yang menyakitkan. Jika aliran darah tidak dikembalikan ke otot jantung dalam 20-40 menit bisa menyebabkan kematian, seperti dikutip dari Medicinenet, Selasa (28/6/2011).

Jika tubuh sudah merasa lelah atau terlalu keras bekerja sebaiknya segera istirahat untuk menormalkan kembali kondisi tubuh. Selain itu hindari pola hidup yang bisa memperberat kerja jantung seperti berhenti merokok, mengurangi konsumsi kopi dan mendapatkan waktu tidur yang cukup.

(ver/ir

Meninggal Karena Tertawa Terbahak-bahak?

Your browser does not support iframes.



(Foto: thinkstock)Jakarta, Tertawa merupakan obat terbaik yang dapat mengurangi hormon stres, membakar kalori dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Tapi bila dilakukan berlebihan, tawa ternyata juga membahayakan, bahkan ada yang mengatakan bisa menyebabkan kematian. Benarkah demikian?

Pernahkah Anda mendengar ada orang yang meninggal setelah tertawa terbahak-bahak? Mungkin terdengar aneh, tapi hal itu benar-benar terjadi.

Pada abad ketiga SM, kegembiraan yang berakibat fatal pernah terjadi pada Chrysippus, seorang filsuf Yunani yang menghabiskan saat terakhirnya di bumi setelah tertawa terbahak-bahak. Ia meninggal saat tertawa melihat keledainya yang mabuk setelah diberi minum wine.

Kasus lain terjadi di tahun 1989 pada seorang audiolog asal Denmark yang terkena serangan jantung setelah tertawa begitu keras saat menonton film 'A Fish Called Wanda'. Ia harus meregang nyawa karena terlalu gembira.

Sama halnya dengan kesedihan yang berlebihan, kegembiraan yang berlebihan ternyata juga bisa membahayakan tubuh manusia.

"Perasaan yang ektrem, entah itu kesedihan atau kebahagiaan, dapat mengaktifkan bagian otak yang bertanggung jawab untuk respons lari atau melawan ancaman di alam liar," jelas Dr Martin Samuels, profesor neurologi di Harvard Medical School, seperti dilansir MSNBC, Selasa (28/6/2011).

Saat mengalami kegembiraan, lanjut Dr Samuels, otak akan melepaskan bahan kimia alami yaitu adrenalin, yang pada hewan besar dapat menjadi racun bagi berbagai organ, khususnya jantung.

Kondisi emosi yang sangat kuat, entah emosi yang negatif ataupun positif, akibatnya bisa membahayakan jantung. Pada kasus yang langka dapat menyebabkan irama jantung menjadi abnormal (tidak normal) yang dapat mematikan.

Kejadian ini disebut 'kegembiraan yang fatal' dan setidaknya ada dua kasus yang tercatat dalam sejarah, seperti dilansir Health24.

Kematian ini biasanya disebabkan oleh sesak nafas atau gagal jantung. Dalam beberapa kasus, korban telah tertawa sepanjang malam, dan akhirnya meninggal pada hari berikutnya.





(mer/ir

Pasien yang Mengadukan Dokter ke MKDKI Jumlahnya Makin Banyak

Your browser does not support iframes.



foto: ThinkstockJakarta, Masyarakat yang mengadukan dokter ke Majelis Kehormatan Disiplin Kedokteran Indonesia (MKDKI) jumlahnya semakin meningkat. Hal ini menunjukkan semakin tingginya kesadaran masyarakat untuk mendapatkan perlindungan.

"Sampai saat ini semakin banyak masyarakat yang tahu mengenai MKDKI dan ingin mendapatkan perlindungan," ujar DR Sabir Alwy, SH, MH selaku wakil ketua MKDKI (Majelis Kehormatan Disiplin Kedokteran Indonesia) dalam acara konferensi pers tentang sistem penanganan pengaduan pasien di gedung KKI, Jakarta, Selasa (28/6/2011).

Berdasarkan data dari MKDKI didapatkan pada tahun 2006 ada 9 pengaduan, tahun 2007 ada 11 pengaduan, tahun 2008 ada 20 pengaduan, tahun 2009 ada 36 pengaduan, tahun 2010 ada 49 pengaduan dan tahun 2011 sampai bulan Mei ads 10 pengaduan. Total pengaduan yang ada sebanyak 135.

"Setiap orang yang tahu atau merasa dirugikan akibat adanya pelanggaran disiplin kedokteran bisa mengadu ke MKDKI," ujar DR Sabir.

DR Sabir menuturkan untuk melakukan pengaduan bisa datang ke kantor MKDKI atau melalui surat pengaduan. Tahapan yang perlu dilakukan adalah:

1. Mengisi surat pengaduan yang berisi identitas pengadu, hubungan dengan pasien, dokter yang diduga melakukan pelanggaran, identitas dari pasien, menjelaskan kronologis seperti tindakan apa yang dilakukan dan dimana tempatnya.

"Kalau ada alat bukti yang bisa memperkuat pengaduan akan lebih baik, agar tidak bersifat fiktif," ujar DR Sabir.

2. MKDKI akan menindaklanjuti dan investigasi ke lokasi, misalnya dengan meminta rekam medis dan mengetahui SOP dari fasilitas kesehatan tersebut.

3. Diproses secara internal hingga nantinya ada keputusan dari MKDKI.

Sanksi yang bisa diberikan berupa teguran secara tertulis, rekomendasi pencabutan surat ijin praktek baik yang bersifat sementara (maksimal 1 tahun) atau tetap dan memberikan pelatihan serta pendidikan untuk meningkatkan kualitas.

"Ada yang bilang sanksi tersebut terlalu ringan, padahal mendapat teguran saja buat dokter itu sudah berat karena menunjukkan bahwa ia sudah melanggar disiplin," ujar Prof Dr Med Ali Baziad, SpOG(K).

Prof Ali menuturkan apalagi kalau sudah masuk wilayah hukum, buat dokter itu tidak mudah, jadi sanksi yang diberikan tidak bisa dibilang ringan.


(ver/ir

80 Persen Dokter yang Diadukan ke MKDI Karena Salah Komunikasi

Your browser does not support iframes.



foto: ThinkstockJakarta, Apa pelanggaran yang paling banyak dilakukan dokter Indonesia terhadap pasiennya? Ternyata masalah komunikasi yang paling banyak diadukan oleh masyarakat yang dari total jumlah aduan, 80 persen karena masalah komunikasi yang gagal.

"Sampai bulan Mei 2011 ada 135 kasus pengaduan dan 80 persennya akibat komunikasi yang tidak baik antara dokter dengan pasien," ujar Prof Dr Med Ali Baziad, SpOG(K) selaku ketua MKDKI (Majelis Kehormatan Disiplin Kedokteran Indonesia) dalam acara konferensi pers tentang sistem pengaduan pasien di gedung KKI, Jl Hang Jebat Kebayoran Baru, Jakarta, Selasa (28/6/2011).

Prof Ali menuturkan dokter harus menyediakan waktunya untuk menjelaskan pada pasien apa saja hal yang akan dilakukannya serta apa yang terjadi dengan pasien. Karenanya jumlah tempat praktik dokter harus dibatasi agar dokter punya waktu lebih untuk menjelaskan pada pasien.

Komunikasi antara dokter dengan pasien memang tidak terlalu bagus, kadang tidak nyambung atau ada salah tangkap antar keduanya. Diperlukan komunikasi yang jelas, informasi yang baik antara dokter dengan pasien. "Kalau tidak baik, ini yang bisa memicu banyaknya pengaduan ke MKDKI," ujar DR Sabir Alwy, SH, MH selaku wakil ketua MKDKI.

Selain masalah komunikasi ada pula permasalahan lain yang dilaporkan mengenai pelanggaran disiplin kedokteran seperti ingkar janji (dishonesty/fraud) yaitu pasien menganggap bahwa dokter itu seolah-olah malaikat yang pasti bisa menyembuhkan. Dalam kasus ini MKDKI akan melihat proses yang sebenarnya terjadi apakah dokter sudah melakukan prosedur yang sesuai dengan standar atau tidak.

Masalah lain yang juga diadukan adalah mengenai penelantaran pasien. Dalam hal ini dokter harus tahu kesanggupan dan kemampuan yang dimilikinya, jika memang sudah tidak sanggup menangani pasien sebaiknya segera dirujuk ke ahlinya.

"Kalau dokter sadar kemampuannya hanya sebatas itu sebaiknya segera rujuk ke ahlinya, jangan menelantarkan pasien atau seakan-akan mau merawat tapi justru malah ditelantarkan," ujar DR Sabir.

Permasalahan lain yang diadukan oleh masyarakat terkait dengan pelanggaran disiplin kedokteran adalah pembiayaan, standar pelayanan, kasus rumah tangga, kompetensi dan iklan (tenaga kesehatan yang menjadi model iklan).

Sedangkan dokter yang paling banyak diadukan adalah dokter umum (50 persen), dokter bedah (33 persen), dokter kandungan (24 persen), dokter anak (12 persen), dokter penyakit dalam (10 persen) dan dokter lain seperti dokter mata, anestesi, saraf, paru, jantung atau dokter gigi.


(ver/ir

80 Persen Dokter yang Diadukan ke MKDKI Karena Salah Komunikasi

Your browser does not support iframes.



foto: ThinkstockJakarta, Apa pelanggaran yang paling banyak dilakukan dokter Indonesia terhadap pasiennya? Ternyata masalah komunikasi yang paling banyak diadukan oleh masyarakat yang dari total jumlah aduan, 80 persen karena masalah komunikasi yang gagal.

"Sampai bulan Mei 2011 ada 135 kasus pengaduan dan 80 persennya akibat komunikasi yang tidak baik antara dokter dengan pasien," ujar Prof Dr Med Ali Baziad, SpOG(K) selaku ketua MKDKI (Majelis Kehormatan Disiplin Kedokteran Indonesia) dalam acara konferensi pers tentang sistem pengaduan pasien di gedung KKI, Jl Hang Jebat Kebayoran Baru, Jakarta, Selasa (28/6/2011).

Prof Ali menuturkan dokter harus menyediakan waktunya untuk menjelaskan pada pasien apa saja hal yang akan dilakukannya serta apa yang terjadi dengan pasien. Karenanya jumlah tempat praktik dokter harus dibatasi agar dokter punya waktu lebih untuk menjelaskan pada pasien.

Komunikasi antara dokter dengan pasien memang tidak terlalu bagus, kadang tidak nyambung atau ada salah tangkap antar keduanya. Diperlukan komunikasi yang jelas, informasi yang baik antara dokter dengan pasien. "Kalau tidak baik, ini yang bisa memicu banyaknya pengaduan ke MKDKI," ujar DR Sabir Alwy, SH, MH selaku wakil ketua MKDKI.

Selain masalah komunikasi ada pula permasalahan lain yang dilaporkan mengenai pelanggaran disiplin kedokteran seperti ingkar janji (dishonesty/fraud) yaitu pasien menganggap bahwa dokter itu seolah-olah malaikat yang pasti bisa menyembuhkan. Dalam kasus ini MKDKI akan melihat proses yang sebenarnya terjadi apakah dokter sudah melakukan prosedur yang sesuai dengan standar atau tidak.

Masalah lain yang juga diadukan adalah mengenai penelantaran pasien. Dalam hal ini dokter harus tahu kesanggupan dan kemampuan yang dimilikinya, jika memang sudah tidak sanggup menangani pasien sebaiknya segera dirujuk ke ahlinya.

"Kalau dokter sadar kemampuannya hanya sebatas itu sebaiknya segera rujuk ke ahlinya, jangan menelantarkan pasien atau seakan-akan mau merawat tapi justru malah ditelantarkan," ujar DR Sabir.

Permasalahan lain yang diadukan oleh masyarakat terkait dengan pelanggaran disiplin kedokteran adalah pembiayaan, standar pelayanan, kasus rumah tangga, kompetensi dan iklan (tenaga kesehatan yang menjadi model iklan).

Sedangkan dokter yang paling banyak diadukan adalah dokter umum (50 persen), dokter bedah (33 persen), dokter kandungan (24 persen), dokter anak (12 persen), dokter penyakit dalam (10 persen) dan dokter lain seperti dokter mata, anestesi, saraf, paru, jantung atau dokter gigi.


(ver/ir

7 Kondisi yang akan Jadi Kategori Baru Gangguan Mental

Your browser does not support iframes.



(Foto: thinkstock)Jakarta, Gangguan mental bukan hanya gila dan diduga dialami 1 dari 4 orang dewasa, jadi tidak heran jika banyak orang dewasa kena penyakit kejiwaan (psikosis). Bakal ada 7 jenis penyakit yang akan masuk kategori gangguan mental baru.

Kecemasan dan amnesia akan dimasukkan ke dalam buku pegangan psikologi Diagnostic and Statistical Manual of Mental Disorders atau DSM-5. Untuk meninjau versi baru buku yang akan diterbitkan pada Mei 2013, juga ada 7 kondisi lain yang akan dipertimbangkan masuk DSM-5.

Berikut 7 kondisi yang sedang dipertimbangkan masuk dalam kategori gangguan mental baru, seperti dilansir Myhealthnewsdaily, Selasa (28/6/2011), yaitu:

1. Gangguan hiperseksual
Gangguan hiperseksual melibatkan fantasi seksual berulang dan intens, dorongan seksual dan perilaku seksual yang berlangsung setidaknya enam bulan. Hal ini membuat para ahli mempertimbangkan memasukkannya dalam DSM.

2. Premenstrual Dysphoric Disorder (PMDD)
Banyak wanita yang akrab dengan premenstrual syndrome (PMS) yang terjadi beberapa hari sebelum menstruasi dan ditandai dengan gejala perubahan suasana hati, sakit di payudara, selera makan meningkat, kelelahan, lekas marah dan depresi.

Premenstrual Dysphoric Disorder (PMDD) adalah kondisi yang lebih serius dibandingkan PMS. PMDD dapat membawa iritabilitas yang ditandai dengan kemarahan, depresi, perasaan putus asa, kecemasan, ketegangan dan perasaan terabaikan.

3. Gangguan 'pesta' makan (binge)
Para ahli mendefinisikan pesta makan (binge) sebagai makan makanan dengan porsi lebih besar dari kebanyakan orang akan makan dalam jangka waktu tertentu dalam kondisi yang sama. Lebih lanjut, orang dengan kondisi tersebut merasa tidak memiliki kendali saat makan. Hal ini tidak hanya terjadi sekali, namun kompulsif (berulang-ulang).

4. Gangguan stres pada anak prasekolah
Anak di bawah usia 6 tahun yang menghadapi kematian, terancam kematian, cedera serius atau pelanggaran seksual yang nyata, dapat mengalami kondisi gangguan stres pasca trauma atau post-traumatic stress disorder (PTSD). PTSD pada anak bisa terjadi karena pengalaman sendiri atau menyaksikan kejadian tersebut terjadi pada orang lain seperti orangtuanya.

Gejalanya antara lain kenangan menyedihkan, mimpi buruk yang berulang dan reaksi disosiatif di mana anak merasa atau bertindak seperti peristiwa traumatis itu akan berulang lagi.

5. Gangguan belajar
Gangguan belajar biasanya mengganggu kemampuan belajar oral anak-anak, membaca, bahasa tertulis atau matematika. Gangguan ini mempengaruhi orang-orang yang memiliki setidaknya kemampuan rata-rata untuk berpikir atau penalaran. Karena itu, gangguan belajar berbeda dari cacat intelektual, seperti retardasi mental.

6. Gejala balikan (withdrawal) ganja
Ada beberapa gangguan dalam DSM yang saat ini melibatkan penggunaan atau penyalahgunaan ganja, tetapi gejala penarikan (withdrawal) tidak termasuk salah satunya. Sedangkan gejala penarikan dari zat-zat lain, seperti alkohol dan kokain, sudah termasuk dalam DSM.

7. Gangguan penimbunan
Gangguan penimbunan diidentifikasikan sebagai gangguan yang terjadi pada orang-orang yang memiliki dorongan kuat untuk mengumpulkan barang-barang dengan jumlah besar di luar kebutuhan wajarnya, biasanya sampai-sampai ruangan yang tersedia di rumahnya terancam.

(mer/ir

Dokter dan Pasien Sama-sama Butuh Second Opinion

Your browser does not support iframes.



(Foto: thinkstock)Jakarta, Second opinion atau pendapat kedua merupakan hak pasien ketika kurang yakin pada seorang dokter saja. Namun kadang bukan pasien yang butuh second opinion, justru dokternya yang merasa perlu terutama jika ada hal-hal yang belum diketahuinya.

Dr Esther Nurima, MARS, Managing Director Corporate EKA Hospital menilai pada kondisi tertentu second opinion justru lebih dibutuhkan oleh dokter. Dalam menangani suatu masalah, setiap dokter pasti punya keterbatasan sehingga butuh second opinion dari dokter lain.

"Second opinion justru bagus untuk dokter. Kalau dia (dokter) merasa ada hal-hal yang tidak diketahuinya, ada baiknya ditanyakan ke ahlinya," ungkap Dr Esther usai jumpa pers peluncuran Electronic Medical Consult (e-MC) hasil kolaborasi EKA Hospital dengan Mayo Clinic di Hotel Mulia, Senayan, Selasa (27/6/2011).

Sementara bagi pasien, second opinion pada prinsipnya hanya diperlukan untuk memberikan rasa percaya diri. Jika pasien yakin atau percaya pada dokter dan dokternya memang mampu, Dr Esther menilai second opinion mestinya tidak terlalu dibutuhkan.

Sejalan dengan prinsip tersebut, Dr Esther sepakat bahwa inisiatif untuk mendapatkan second opinion seharusnya lebih banyak datang dari dokter. Pasien tetap bisa menggunakan haknya jika memang dirasa perlu, namun yang seharusnya lebih membutuhkan second opinion adalah dokter.

Salah satu terobosan EKA Hospital untuk memberikan kesempatan bagi pasien yang butuh second opinion adalah dengan menghadirkan e-MC, hasil kerja sama dengan Mayo Clinic di Amerika Serikat. Dengan teknologi ini, pasien tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri untuk berobat.

Untuk kasus-kasus yang sangat kompleks dan tidak mungkin ditangani dokter di Indonesia, e-MC memungkinkan dokter atau pasien untuk melakukan konsultasi secara langsung (real time) dengan para ahli di rumah sakit swasta terbesar di Amerika Serikat tersebut lewat video teleconference.

Layanan ini tentunya tidak gratis sehingga tidak semua pasien akan diarahkan untuk memanfaatkannya. Namun jika ada dokter maupun pasien yang memang membutuhkan, e-MC memungkinkan para pakar dari Mayo Clinic untuk memberikan second opinion tanpa harus datang ke Indonesia.

(up/ir

Tak Perlu ke AS untuk Konsultasi dengan Dokter Mayo Clinic

Your browser does not support iframes.



Mayo Clinic di Rochester (dok: mayoclinic.org)Jakarta, Pasien dari Indonesia banyak yang jauh-jauh ke luar negeri hanya untuk konsultasi dengan para ahli. Dengan kemajuan teknologi, kini dokter-dokter dari Mayo Clinic di Amerika Serikat bisa melayani pasien secara langsung dari jarak jauh.

Untuk pertama kalinya, Mayo Clinic hadir untuk melayani pasien di Indonesia. Para ahli dari rumah sakit swasta terbesar di Amerika Serikat ini memang tidak datang secara langsung, tapi akan melayani dari jarak jauh dengan teknologi Electronic Medical Consult (e-MC).

Konsultasi jarak jauh tersebut tidak sebatas surat menyurat saja, namun dengan teknologi video teleconference pasien di Indonesia bisa bertatap muka secara langsung (real time) dengan para pakar di Mayo Clinic. Data medis pasien juga bisa diakses bersamaan oleh kedua pihak.

Soal keamanan dan kerahasiaan, konsultan kardiologi sekaligus perwakilan Mayo Clinic, Thomas R Behrenbeck, MD, PhD, SCCP menjamin seluruh data telah dilindungi dengan sistem pengkodean yang canggih. Dijamin data pasien tidak akan terbaca oleh pihak yang tidak berkepentingan.

"e-MC bukan hal baru di Mayo Clinic, jadi enkripsi (pengkodean) sudah tidak jadi masalah. Soal teknologi, kami bahkan sudah merintis Robotic Surgical System (operasi dengan robot yang dikendalikan dari jarak jauh)," ungkap Dr Behrenbeck dalam penandatanganan kerjasama dengan EKA Hospital di Hotel Mulia, Senayan, Selasa (27/6/2011).

Karena tidak gratis, tentu tidak semua pasien akan diarahkan untuk memanfaatkan layanan yang hadir di Indonesia berkat kerja sama dengan EKA Hospital ini. Hanya kasus-kasus tertentu yang sangat kompleks dan tidak tertangani oleh dokter di Indonesia.

Namun jika pasien menghendaki, layanan ini juga bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan second opinion atau pendapat kedua. Apabila pasien menghendaki masukan dari yang lebih ahli, dokter dari EKA Hospital bisa mendampingi pasien untuk bersama-sama mengakses e-MC.

"Tidak semua kasus akan di arahkan untuk e-MC, hanya yang benar-benar kompleks. Misalnya yang sesuai bidang saya adalah kelainan jantung bawaan pada anak, kadang kami dokter butuh penilaian dari yang lebih ahli antara lain dalam menentukan waktu terbaik untuk melakukan operasi," ungkap pakar kardiologi anak dari EKA Hospital, dr Sukman Tulus, SpA.

Sementara bagi Mayo Clinic sendiri, layanan e-MC diharapkan juga bisa jadi ajang saling bertukar ilmu (sharing knowledge) antar dokter. Banyak kasus yang mungkin lebih sering terjadi di Indonesia, misalnya ptropical disease seperti malaria dan demam dengue.

Dalam banyak kasus, para ahli dari Mayo Clinic sendiri sering mendapat pengalaman baru dari e-MC. Misalnya saat menangani gangguan jantung yang sangat langka, selenium cardiomyopathy yang beberapa tahun lalu masih jarang diketahui dokter jantung.

Dengan e-MC, Dr Behrenbeck mengaku mendapatkan banyak masukan dari dokter jantung di China tentang gangguan jantung yang sangat langka tersebut. Di China, kasus itu beberapa kali ditemukan karena dalam tradisi setempat selenium ternyata sering dikonsumsi sebagai obat kuat.

Mayo Clinic merupakan organisasi kesehatan nonprofit terbesar di Amerika Serikat yang telah beroperasi lebih dari 100 tahun. Organisasi ini mengelola rumah sakit swasta terbesar di Amerika yang beroperasi di Rochester-Minnesota, Jacksonville-Florida dan Scottdale-Arizona.

Tiap tahun rumah sakit ini melayani lebih dari 1 juta pasien yang datang dari sekitar 140 negara di seluruh dunia. Rumah sakit ini diperkuat oleh lebih dari 3.000 dokter spesialis, 150 di antaranya merupakan subspesialis di bidang kardiologi.


(up/ir

Senin, 27 Juni 2011

Puskesmas & Rumah Sakit Mulai Disiapkan Paperless Tahun Ini

Your browser does not support iframes.



(Foto: thinkstock)Jakarta, Untuk mengatasi kelangkaan dokter di daerah, Menteri Kesehatan mengupayakan agar mulai tahun ini Puskesmas dan Rumah Sakit tak lagi memakai kertas (paperless). Rekam medis dicatat secara elektronik, sehingga pemeriksaan bisa dilakukan jarak jauh.

Dengan teknologi informasi, Puskesmas atau Rumah Sakit di daerah tidak harus merujuk pasiennya ke kota-kota besar hanya untuk mendapatkan penanganan dokter spesialis. Misalnya pasien melakukan rontgen di Lampung, gambarnya bisa dikirim saat itu juga untuk diperiksa di Jakarta.

Langkah ini menurut Menteri Kesehatan (Menkes), Endang Rahayu Sedyaningsih bisa menjadi solusi alternatif untuk mengatasi kelangkaan tenaga medis khususnya dokter spesialis. Solusi lain tetap dilakukan, namun untuk saat ini pemanfaatan teknologi informasi juga diperlukan.

"Saat ini Kemenkes juga memberikan beasiswa bagi dokter-dokter dari daerah, tapi pendidikannya baru akan selesai 3-4 tahun lagi," ungkap Menkes dalam peluncuran Electronic Medical Consult (e-MC) hasil kolaborasi EKA Hospital dengan Mayo Clinic di Hotel Mulia, Senayan, Selasa (27/6/2011).

Penerapan teknologi informasi di Puskesmas dan Rumah Sakit pemerintah di daerah tidak perlu muluk-muluk misalnya dengan video teleconference secara langsung antara dokter dan pasien. Komputerisasi rekam medis saja menurut Menkes sudah cukup memudahkan pelayanan jarak jauh.

Selain lebih efisien, administrasi kesehatan yang sudah terkomputerisasi juga akan meminimalkan kesalahan medis atau medical error. Ke depannya, bukan hanya rekam medis yang akan dilakukan tanpa kertas alias paperless tetapi juga resep-resep yang biasanya ditulis tangan oleh dokter.

Penerapan teknologi untuk mewujudkan layanan kesehatan yang peperless dimulai tahun ini dengan mengembangkan Sistem Informasi Kesehatan (SIK) untuk Puskesmas dan Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota. Untuk Rumah Sakit Pemerintah, SIK baru akan dikembangkan tahun 2012.

(up/ir